Inilah 7 Universitas dengan Jurusan Biologi Terbaik Menurut BAN PT

OMTELOLET – Jurusan Biologi adalah ilmu yang akan mempelajari tentang makhluk hidup dan lingkungannya. Selain itu, jurusan ini juga memiliki prospek kerja yang menjanjikan. Yuk, simak daftar universitas dengan Jurusan Biologi terbaik berikut ini.

Lulusan Jurusan Biologi tidak hanya bekerja di instansi pemerintah seperti Kementerian Pertanian maupun Kehutanan, dan lainnya tetapi di berbagai industri bidang bahan makanan dan obat.

Sejumlah universitas terbaik dengan Jurusan Biologi memiliki akreditasi yang ‘Unggul’. Berikut ini adalah daftar universitas dengan jurusan Biologi terbaik di Indonesia menurut Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT).

1. S1 Biologi Institut Teknologi Bandung (ITB)

Program studi sarjana Biologi ini menjadi salah satu program studi Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati (SITB) ITB.

Baca juga:  Bagaimana Proses Masuknya Jepang Ke Indonesia?

Prodi Sarjana Biologi fokus pada kajian sistem biologis, mulai dari yang terkecil, yaitu sel, sampai dengan sistem terbesar, yaitu bumi atau biosfer. Salah satu fokus pengajaran dan penelitiannya adalah penggunaan big data.

2. S1 Biologi Universitas Indonesia (UI)

Departemen Biologi FMIPA UI semula bernama Jurusan Biologi FIPIA UI kemudian berubah menjadi Departemen pada tahun 2004.

Profil lulusan yang ingin dicapai ialah sarjana Biologi yang mampu merancang solusi atas beragam masalah secara profesional dan beretika berdasarkan metode ilmiah dengan menggunakan konsep Biologi, terutama konservasi dan prospeksi biodiversitas

3. S1 Biologi Universitas Gadjah Mada (UGM)

Visi Fakultas Biologi UGM yaitu menjadi Fakultas dengan program studi yang unggul di tingkat internasional, sebagai pusat pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat di bidang biologi, khususnya biologi tropika, yang berorientasi pada kepentingan bangsa dan berdasarkan Pancasila.

Baca juga:  Kekurangan dan Kelebihan Kuliah di Universitas Terbuka, Cek Disini!

Fakultas Biologi UGM didirikan pada tanggal 19 September 1955 berdasarkan SK Menteri Pendidikan, Pengajaran, dan Kebudayaan RI No. 53759/Kb, tertanggal 15 September 1955.

4. S1 Biologi Universitas Negeri Malang (UNM)

Jurusan Biologi berada di bawah FMIPA Universitas Negeri Malang. Jurusan Biologi bermula dari salah satu jurusan yang dimiliki Perguruan Tinggi Pendidikan Guru (PTPG) Malang yang didirikan pada 18 Oktober 1954, yang juga merupakan cikal bakal UM.

Jurusan Biologi Universitas Negeri Malang memiliki visi menjadi jurusan Biologi yang unggul dan menjadi rujukan dalam Tridharma Perguruan Tinggi dalam bidang Biologi dan pembelajarannya.

5. S1 Biologi Universitas Brawijaya (UB)

Program Studi Biologi FMIPA Universitas Brawijaya yang berada di Kota Malang, Jawa Timur, mulai menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran terhadap mahasiswa S1 sejak bulan Agustus 1987.

Baca juga:  Bagaimana Cara Berbakti Kepada Orang Tua Yang Sudah Meninggal?

Profil lulusan Program Sarjana Biologi bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang mampu bersaing di tingkat nasional dan internasional di bidang pendidikan (dosen/guru/peneliti/studi lanjut), industri, pelopor masyarakat, dan bio-wirausahawan.

6. S1 Biologi Universitas Negeri Padang (UNP)

Universitas Negeri Padang (UNP) adalah hasil perubahan IKIP Padang menjadi universitas, yang pada mulanya bernama Perguruan Tinggi Pendidikan Guru (PTPG) dan berdiri sejak 1 September 1954.

Jurusan Biologi di UNP terdiri dua program studi yakni Program Studi Pendidikan Biologi dan Program Studi Biologi. Keduanya memberi kesempatan bagi mahasiswa untuk memperoleh dan mengembangkan pengetahuan, pemahaman, dan kemampuan lain sesuai tuntutan bidang ilmu Biologi.

7. S1 Biologi Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)

Jurusan Pendidikan Biologi FMIPA UNY memiliki dua program studi, yaitu Program Studi Biologi dan Program Studi Pendidikan Biologi.

Jurusan ini mempunyai laboratorium terpadu dalam satu bangunan 3 lantai, di antaranya Lab Mikrobiologi, Bioteknologi, dan Riset, Lab. Botani, Lab Zoologi, dan lainnya.

Laboratorium dilengkapi pula dengan ruang perpustakaan, ruang komputer dan internet, ruang wokshop media pembelajaran serta ruang untuk klinik microteaching.

Nah, itulah daftar universitas dengan Jurusan Biologi yang terakreditasi Unggul menurut BAN PT. Semoga bermanfaat ya dan bisa jadi rekomendasi buat kamu dalam memillih universitas.